TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 149:3

Konteks
149:3 Biarlah mereka memuji-muji nama-Nya dengan tari-tarian, z  biarlah mereka bermazmur kepada-Nya dengan rebana dan kecapi! a 

Mazmur 150:4

Konteks
150:4 Pujilah Dia dengan rebana dan tari-tarian, v  pujilah Dia dengan permainan kecapi w  dan seruling! x 

Mazmur 150:2

Konteks
150:2 Pujilah Dia karena segala keperkasaan-Nya, r  pujilah Dia sesuai dengan kebesaran-Nya s  yang hebat!

1 Samuel 6:14

Konteks
6:14 Kereta itu sampai ke ladang Yosua, orang Bet-Semes itu, dan berhenti di sana. Di sana ada batu besar. Mereka membelah kayu kereta itu dan mereka mempersembahkan lembu-lembu sebagai korban bakaran v  kepada TUHAN.

Pengkhotbah 3:4

Konteks
3:4 ada waktu untuk menangis, ada waktu untuk tertawa; ada waktu untuk meratap; ada waktu untuk menari;

Yeremia 31:4

Konteks
31:4 Aku akan membangun v  engkau kembali, sehingga engkau dibangun, hai anak dara w  Israel! Engkau akan menghiasi dirimu kembali dengan rebana x  dan akan tampil dalam tari-tarian y  orang yang bersukaria. z 

Yeremia 31:13-14

Konteks
31:13 Pada waktu itu anak-anak dara akan bersukaria menari beramai-ramai, orang-orang muda dan orang-orang tua akan bergembira. Aku akan mengubah perkabungan f  mereka menjadi kegirangan, akan menghibur g  mereka dan menyukakan h  mereka sesudah kedukaan mereka. 31:14 Aku akan memuaskan i  jiwa para imam j  dengan kelimpahan, dan umat-Ku akan menjadi kenyang dengan kebajikan-Ku, k  demikianlah firman TUHAN.


TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA